Dukung Program Prioritas Pelayanan Kesehatan Utama Presiden RI, KAI Daop 8 Surabaya Hadirkan Rail Clinic Dan Rail Library Di Stasiun Krian

Kesehatan merupakan kebutuhan dasar manusia untuk dapat hidup layak dan produktif. Kesehatan dibutuhkan agar manusia bisa melakukan aktivitas di kehidupan sehari-hari dengan semestinya. PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya hadir untuk turut memberikan dukungan terkait layanan kesehatan bagi masyarakat di sekitar jalur kereta api.

Dukungan tersebut diwujudkan dengan menghadirkan Rail Clinic dan Rail Library di Stasiun Krian, Kabupaten Sidoarjo pada Senin, 6 Oktober 2025, yang kali ini menjadi titik persinggahan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Rail Clinic merupakan kereta kesehatan yang memberikan akses pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat. Warga masyarakat dapat berkesempatan mendapatkan layanan medis secara cuma-cuma langsung di stasiun saat kereta Rail Clinic ini singgah.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif mengungkapkan bahwa dalam rangka mendukung Program Prioritas Pelayanan Kesehatan Utama Presiden RI Prabowo Subianto yang mana salah satunya Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG), KAI Daop 8 Surabaya menyelenggarakan kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis melalui Rail Clinic yang diselenggarakan di Stasiun Krian.

Pelaksanaan Rail Clinic ini juga merupakan bentuk Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan (TJSL) perusahaan untuk membangun budaya preventif dan memberikan akses layanan kesehatan dasar, serta diselenggarakan dalam rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-80 KAI yang diperingati pada 28 September lalu.

Sebanyak 260 masyarakat maupun siswa/i sekolah dasar pada kesempatan ini berantusias memanfaatkan layanan yang diberikan oleh KAI Daop 8 Surabaya diantaranya pemeriksaan umum, gigi, kebidanan dengan fasilitas USG, laboratorium, pemeriksaan mata, hingga obat – obatan gratis.

Disamping itu pada kegiatan tersebut KAI Dao 8 Surabaya juga memberikan bantuan berupa 50 kacamata baca pada murid SD Negeri 2 dan SD Negeri 4 Krian, 50 paket oral hygiene, 10 paket gizi kepada Ibu Hamil, serta peralatan olah raga untuk SD Negeri yang mengikuti kegiatan pada hari ini.

Selain pengobatan, warga juga memperoleh edukasi kesehatan, mulai dari pola hidup bersih dan sehat, pencegahan penyakit, hingga pentingnya menjaga keselamatan di jalur rel. Pendekatan ini menjadikan Rail Clinic sebagai program menyeluruh yang mengobati, mencegah, sekaligus mengedukasi masyarakat.

Pada rangkaian Kereta Rail Clinic ini juga terdapat layanan Rail Library. Para murid serta masyarakat sekitar yang hadir dapat memanfaatkan fasilitas tersebut, yang menyediakan ratusan buku bacaan dilengkapi dengan fasilitas e-Library atau perpustakaan elektronik berupa monitor layar sentuh dengan database berbagai bacaan, video edukatif yang terkoneksi dengan internet.

Anak-anak larut dalam kegembiraan membaca buku cerita, ensiklopedia, hingga materi pembelajaran digital. Stasiun yang biasanya identik dengan keberangkatan kereta pun berubah menjadi ruang belajar yang ceria dan menumbuhkan minat baca sejak dini.

“Kesehatan jasmani dan kecerdasan rohani adalah bekal penting bagi masyarakat. Karena itu, Rail Clinic kami lengkapi dengan Rail Library, agar manfaatnya semakin luas dengan memberikan layanan kesehatan sekaligus menumbuhkan budaya literasi generasi muda,” tambah Luqman.

“KAI Daop 8 Surabaya akan terus menghadirkan program sosial yang memberi manfaat nyata bagi masyarakat. Melalui Rail Clinic dan Rail Library, maupun program lainnya, kami ingin memastikan bahwa setiap perjalanan kereta api tidak hanya menjadi sarana mobilitas, tetapi juga membawa misi kesehatan, pengetahuan, dan kesejahteraan bagi masyarakat luas,” tutup Luqman Arif.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES